HALAMAN INI MENGANGKAT TENTANG ARTIKEL DAN OPINI PUBLIK TAHUN 2014

Jumat, 21 Oktober 2016

ATASI KEMACETAN DENGAN SMART PETE-PETE NYAMAN & BERKELAS DALAM MENDUKUNG PROGRAM MAKASSAR SOMBERE & SMART CITY


Oleh
Haerani, S.Sos, M.Si  


Makassar merupakan kota terbesar dan terpadat kelima di Indonesia. Kota dengan kurang lebih 1.398.804 penduduk ini terkenal dengan berbagai makanan khas daerah seperti coto, sop konro, pisang ijo, jalangkote, sop saudara dan palubutung. Kota yang juga ibukota provinsi Sulawesi Selatanini merupakan kota yang terletak ditengah-tengah negara Indonesia dan sering menjadi tempat wisata maupun persinggahan. Karena itu, tidak heran jika terdapat banyak permasalahan di kota ini, salah satu permasalahan yang tidak bisa dipungkiri lagi adalah Kemacetan.

Kemacetan yang terjadi di kota Makassar memang tidak separah yang terjadi di Jakarta, namun cukup parah untuk ukuran kota seperti Makassar. Puncak macet umumnya terjadi pada jam tertentu seperti pada pagi hari saat siswa-siswi berangkat ke sekolah dan karyawan berangkat ke kantor, siang hari saat siswa-siswi pulang sekolah dan sore hingga malam hari saat karyawan pulang kerja. Kemacetan seperti ini terjadi di beberapa titik di kota Makassar.

Penyebab masalah kemacetan di Makassar tak jauh berbeda dengan kota besar lainnya, yaitu peningkatan jumlah kendaraan, khususnya kendaraan pribadi, sementara ruas jalan tak mampu lagi memenuhinya. Untuk mengurai kemacetan di Makassar tentu kita harus mencari dulu penyebabnya.

Kemacetan adalah ancaman serius. Kota-kota utama di Indonesia, seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Makassar dan kota besar lainnya. Tanpa disadari  oleh manusia dalam kapasitas sebagai diri, bersama, di wilayah personal, lokal, regional, nasional, internasional dan universal, bahwa terjadinya berbagai kemacetan yang diakibatkan oleh adanya kemacetan lalu lintas jalan raya.

Kemacetan di Kota Makassar menjadi hal luar biasa menyita perhatian masyarakat. Selain menyita waktu, untuk mencari solusi, juga menyita waktu masyarakat lebih banyak dijalan sehingga produktifitas berkurang.

Kemacetan lalu lintas bisa berdampak pada banyak hal. Misalnya efektifitas waktu.  Perjalanan dari satu tempat ke tempat lainnya yang seharusnya bisa ditempuh dalam waktu paling lama 10 menit bisa menjadi 2 atau 3 jam.  Tentu hal itu sangatlah tidak efektif, tidak efesien, dan yang pasti sangat merugikan warga masyarakat, bangsa dan negara karena produktifitas jelas pasti mengalami penurunan oleh karena lelah, capek, jenuh terjebak dalam kemacetan jalan raya. 

Apabila di suatu wilayah perkotaan populasi penduduk mengalami pertumbuhan pesat, maka secara linier terjadi pula peningkatan jumlah kendaraan. Dengan laju urbanisasi semakin tinggi,


perkembangan ekonomi membaik, maka bisa dirasakan meningkatnya jumlah perjalanan dari mobilitas penduduk dari desa ke kota, hingga pada akhirya memerlukan peningkatan sistem transportasi kota yang terencana dan terpadu, disisi lain ekosistem pendukung hajat mahluk hidup semakin terdesak dan terancam kualitasnya.

Kemacetan diakibatkan volume kendaraan dari tahun ke tahun terus meningkat. Selain itu, sebagian jalan yang dilalui sangat sempit dan berlubang. Di Kota Makassar saat ini, pembangunan di beberapa jalur strategis sudah padat sehingga kadang bahu jalan dan trotoar dijadikan lahan parkir, hal ini tentu berkontribusi pada kemacetan. 

Kemacetan adalah situasi atau keadaan tersendatnya atau bahkan terhentinya lalu lintas yang disebabkan oleh banyaknya jumlah kendaraan melebihi kapasitas jalan. Kemacetan banyak terjadi di kota-kota besar, terutamanya yang tidak mempunyai transportasi publik yang baik atau memadai ataupun juga tidak seimbangnya kebutuhan jalan dengan kepadatan penduduk, misalnya Jakarta dan Bangkok.
Lalu lintas didalam Undang-undang No 22 tahun 2009 didefinisikan sebagai gerak Kendaraan dan orang di Ruang Lalu Lintas Jalan, sedang yang dimaksud dengan Ruang Lalu Lintas Jalan adalah prasarana yang diperuntukkan bagi gerak pindah Kendaraan, orang, dan/atau barang yang berupa Jalan dan fasilitas pendukung.
Jadi definisi kemacetan lalu lintas adalah situasi atau keadaan tersendatnya atau bahkan terhentinya gerak kendaraan dan orang di Ruang Lalu Lintas jalan yang disebabkan oleh banyaknya jumlah kendaraan sehingga melebihi kapasitas jalan.
Dampak dari Kemacetan
Kemacetan lalu lintas ini memberikan dampak negatif yang cukup besar yang antara lain menyebabkan:
a.     Kerugian waktu, karena kecepatan perjalanan yang rendah. Banyak waktu yang terbuang pada saat terjebak macet. Apalagi jika padat merayap yang bisa macet sampai berjam – jam. Hal ini sangat merugikan sekali bagi semua orang termasuk produsen sayur atau buah. Karena barang dagangannya tidak dapat dipasarkan tepat waktu dan jika terlalu lama bisa saja barang 3 produksinya busuk dan produsen mengalami kerugian yang sangat besar. Bagi konsumen kerugian ini juga dirasakan karena tidak dapat memenuhi kebutuhannya.
b.     Pemborosan energi, karena pada kecepatan rendah konsumsi bahan bakar lebih tinggi,sehingga pengeluaran untuk membeli bahan bakar lebih banyak.
c.     Keausan kendaraan lebih tinggi, karena waktu yang lebih lama untuk jarak yang pendek, radiator tidak berfungsi dengan baik dan penggunaan rem yang lebih tinggi. Apalagi macet
ditengah – tengah tanjakan, supir harus pintar – pintar untuk mengendalikan kendaraan agar tidak tergelincir jika tergelincir dapat menimbulkan kecelakaan karambol yang dapat menimbulkan kerugian materiil bahkan korban jiwa.
d.    Meningkatkan polusi udara karena pada kecepatan rendah konsumsi energi lebih tinggi, dan mesin tidak beroperasi pada kondisi yang optimal.
e.     Menurunnya kualitas udara perkotaan yang menyebabkan adanya pemanasan kota karena perubahan iklim, penipisan lapisan ozon secara regional, dan menurunnya kualitas kesehatan masyarakat, seperti terjadinya infeksi saluran pencernaan, timbulnya penyakit pernapasan, adanya Pb (timbal) dalam darah, dan menurunnya kualitas air bila terjadi hujan (hujan asam).
f.     Penggunaan bahan bakar untuk kendaraan bermotor dapat mengemisikan zat-zat pencemar seperti CO, NOx, SOx, debu, hidrokarbon dan timbal tersebut dapat menyebabkan gangguan kesehatan yang berbeda tingkatan dan jenisnya, tergantung dari macam, ukuran dan komposisi kimiawinya. Gangguan tersebut terutama terjadi pada fungsi faal dari organ tubuh seperti paru-paru dan pembuluh darah, atau menyebabkan iritasi pada mata dan kulit.
g.     Meningkatkan stress pengguna jalan, ketika orang sedang di buru waktu untuk cepat – cepat sampai tujuan pada saat di tengah jalan malah terjebak oleh macet. Maka emosi pengemudi naik dan menjadi stress karena target yang diinginkan tidak tercapai.
h.     Mengganggu kelancaran kendaraan darurat seperti ambulans, pemadam kebakaran dalam menjalankan tugasnya.

ANGKUTAN PETE-PETE
Pete-pete sebagai sarana transportasi umum di Makassar hanya beroperasi di jalur-jalur utama kota (arteri) dan tidak menjangkau jalur kolektor. Dengan sendirinya, banyak wilayah pemukiman tidak terlayani, sehingga mendorong orang membeli dan menggunakan kendaraan pribadi.
Saat ini ada 17 rute Pete-pete di Makassar yang umumnya hanya melalui jalur arteri dan tidak menjangkau jalur lokal atau pemukiman. Jumlah rute ini tak mampu melayani jumlah pemukiman yang kian hari makin banyak akibat perkembangan kota yang sangat pesat. Untuk menggunakan Pete-pete, warga yang menghuni pemukiman harus menggunakan jasa ojek atau bentor dulu untuk mencapai jalur Pete-pete.
Perilaku sebagian supir Pete-pete yang suka berhenti lama menunggu penumpang (ngetem) menjadi alasan lain untuk tidak menggunakannya. Warga Makassar menganggap Pete-pete tidak

dapat diandalkan untuk tiba tepat waktu. Belum lagi masih banyak supir Pete-pete yang ugal-ugalan, berhenti seenaknya dan membuat penumpang merasa tidak nyaman.
Penyebab perilaku supir Pete-pete di jalanan ini disebabkan oleh banyaknya jumlah Pete-pete yang sudah melebihi jumlah konsumen. Saat ini setidaknya ada 2000 mobil Pete-pete di Makassar. Mau tak mau mereka harus berebutan penumpang untuk mengejar setoran. Mereka pun akhirnya mengabaikan kenyamanan, bahkan keamanan penumpang.

SMART PETE-PETE

Smart pete-pete merupakan prototipe kendaraan umum yang ramah lingkungan dengan sistem keamanan yang cukup tinggi karena dilengkapi CCTV masing-masing indoor dan outdoor muka belakang.

Sementara body mobil dirancang dengan dinding yang didominasi kaca transparan untuk menghindari terjadinya pelecehan dan tindak kriminal lainnya karena seluruh aktivitas di dalam mobil terlihat dari luar.

Berbagai keunggulan fasilitas juga disiapkan untuk memanjakan penumpang. Mobil pete-pete Smart ini dilengkapi Wi-fi, televisi dan penyejuk udara, dengan kapasitas 12 penumpang duduk, 4 berdiri dan 1 untuk kursi roda. Pete-pete smart ini berteknologi canggih, lampunya bertenaga matahari, mesinnya 1.300 CC, penumpangnya bisa sambil kerja di atas pete-pete, biayanya lebih murah, aman dan nyaman .

MAKASSAR SOMBERE' & SMART CITY

Sombere dalam bahasa Makassar itu artinya keramahtamahan, kerendahan hati, dan persaudaraan. Itu menjadi bentuk muatan kultural kami dalam pemanfaatan teknologi digital. Dengan sombere, kemajuan teknologi modern dan budaya lokal akan dapat seimbang. Dengan begitu, kita dapat menyikapi kemajuan teknologi dengan hati dan perilaku yang santun.

Sombere and Smart City' sebagai konsep pembangunan kota Makassar adalah konsep unik. Keunikan tersebut disebabkan konsep 'Sombere and Smart City' berbeda dengan yang dimiliki kota-kota lain di dunia. Dengan melakukan pembedaan, maka kota Makassar mempunyai keunggulan kompetitif.

keunikan 'Sombere and Smart City' adalah konsep ini menggabungkan dua hal utama, yakni kemajuan ilmu dan pengetahuan teknologi dengan nilai-nilai kearifan lokal Makassar Smart City mengacu pada pemanfaatan teknologi secara meluas untuk mempermudah pekerjaan dan pelayanan masyarakat.

IMPLEMENTASI PROGRAM MAKASSAR SOMBERE DAN SMART CITY

CCTV PERKOTAAN
Pihak Kota Makassar terus berbenah untuk menjadikan makssar sebagai Smart City. Salah satu adalah kemudahan mendapatkan informasi Smart City  dengan mengintegrasikan CCTV seluruh SKPD. Operation room ini akan terintegritas dengan CCTV diseluruh SKPD sudah sebagian dan akan dipasang diseluruh kecamatan dan kelurahan. Salah satunya  smart city adalah dengan operation room yang akan di Menara Balaikota. Sebagai langkah awal akan dipasang 500 CCTV secara bertahap yang dipasang di area keramaian dan beberapa kecamatan dan kelurahan. Selain itu untuk mendukung smart city beberapa titik akan dipassang free wifie termasuk daerah kepulauan.

CARE & RESCUE CENTER
Pemerintah kota Makassar menyiapkan “Carester” (Care and Rescue Center)
“Carester” kepanjangan Care and Rescue Center masih langka di Indonesia. Pemerintah Kota Makassar, dalam misi penyelamatan atau tanggap darurat (rescue) terdapat tiga peran utama yaitu pemadam  kebakaran, ambulans, dan polisi. Untuk itu, saat ini tersedia 11 unit pemadam kebakaran dan 48 armada ambulans (home center). Untuk kepolisian, Pemerintah Kota Makassar menyiapkan motor khusus.

Sementara untuk fasilitas pelayanan (care) telah disiapkan 400 jenis layanan, mulai dari masalah rumah misalnya bocor pipa, hingga layanan umum seperti penebangan pohon, menyangkut kriminalitas dan kecelakaan, Pemkot makassar akan menggunakan teknologi pesawat tanpa awak atau drone. Pesawat ini akan dihubungkan dengan tombol bahaya (panic button) didalam ponsel pengguna, Panic Button sebelumnya memang sudah diluncurkan di Makassar. Aplikasi ini bekerja sama dengan Microsoft. Pemkot Makassar sementara menyusun  regulasi supaya tiap orang punya nomor ponsel seluler resmi yang di daftar. Nomor ini di pakai pada aplikasi panic button.

Jika suatu saat pemegang ponsel mengalami kecelakaan, koordinat akan terekam pada nomor ponsel tersebut. Kemudian, sebuah drone akan dikirim ke lokasi kecelakaan ini di monitor lewat kamera dan gambar akan  diterima langsung oleh petugas Carester. Setelah itu petugas akan memutuskan penanganan yang dibutuhkan bedasarkan seberapa parah kecelakaan tersebut.
Misalnya ada kecelakaan 10 orang, penangannya kan beda sama kecelakaan 1 orang, kedepan ini Pemkot Makasssar aka ada 6 Carester yang dibangun.

SMART CARD
Makassar telah memiliki smart card juga memiliki fasilitas home care. Pemerintah kota Makassar tengah berupaya untuk menciptakan kota cerdas. Saat ini pemerintah kota Makassar telah memiliki kartu pintar atau smart card juga memiliki fasilitas home card untuk warga masyarakat.

Kartu tersebut pada dasarnya berfungsi sama dengan kartu debit yaitu untuk mengambil uang tunai dari mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM). Bedanya kartu ini juga menyimpan data pribadi yang tertera pada KTP elektronik,

Smart card tinggal ditempelkan pada ponsel pintar berbasis operasi android yang dilengkapi amplikasi khusus, semua data di dalam e-KTP, BPJS, NPWP, dan PBB akan muncul dilayar ponsel tersebut.

Untuk mendapat kan Smart Card ini masyarakat tidak dikenakan biaya dan dapat langsung ke BRI cabang terdekat di kota Makassar. Kartu pintar ini juga bisa merekam pemakaian belanja pemegang kartu. Saat anak-anak berbelanja menggunakan kartu ini, notifikasi akan dikirimkan kepada ibuny. Pemberitahuan ini selayaknya pada mobile banking, yakni  waktu, tempat, dan jumlah pembelanjaan.
Tidak hanya itu, menariknya lagi, di dalam kartu tersebut juga terdapat laporan atau riwayat penyakit yang dimiliki pemegang kartu. Bahkan jumlah penyakit yang bisa tertampung di dalam kartu tersebut adalah sampai 125 jenis penyakit, Dengan demikian, saat pemegang kartu menderita suatu penyakit dan ingin berobat, petugas kesehatan hanya perlu menempelkan kartu tersebut sebagai diagnosis awal. Yang sering terjadi di Indonesia bukan lagi pertolongan pertama pada kecelakaan, melainkan kecelakaan pada pertolongan pertama.

Setiap detik adalah nyawa bagi penderita penyakit. Dengan adanya kartu tersebut , petugas kesehatan langsung mendapatkan data penting, Sementara itu masih terkait kesehatan, Makassar memiliki fasilitas layanan home care. Artinya, orang sakit tidak perlu lagi ke rumah sakit. Petugas akan mendatangi langsung rumah pasien.

Untuk pelayanan ini, Pemkot Makassar menyiapkan 48 armada bernama Dottoro’ta atau dokter kita pada dashboard armada tersebut, terdapat layar yang menunjukan keadaan pasien yang terlihat di layar, petugas akan memutuskan apakah perlu penanganan ringan atau penanganan serius sampai harus dibawa ke rumah sakit.

Tidak sampai di sana, Pemkot Makassar juga menyiapkan tele-medicine. Fasilitas ini memudahkan dokter memeriksa pasien dalam jarak jauh, jadi tidak perlu menunggu, misalnya dia punya penyakit jantung, kita ada EKG (elektrokardogram) online. Tidak perlu ahli dating, dia (dokter) baca melalui EKG dalam waktu yang sama. Saat itu juga dokter bisa mendiagnosa, dan mengirimkan apa saja yang harus dilakukan melalui ponsel pintar bisa.

TANGKASAKI
Uji coba Gps Mobil Sampah Tangkasaki Berbasis SMART CITY .Walikota Makassar Muh. Ramdhan Pomanto memaparkan tentang penggunaa Gps (Global Positioning System) pada mobil sampah yang diberi nama Tangkasaki (Truk Angkutan Sampah Kita), di kantor Balaikota Makassar.

Mobil sampah ini nantinya akan dilengkapi dengan CCTV yang rencananya akan di pasang didalam bak sampah untuk mengetahui dan memonitor berapa banyak sampah yang dimuat sampai ke TPA, selain untuk mengetahui apakah mobil sampah itu menjalankan operasionalnya mengangkut sampah warga atau tidak, karena masalah sampah dan kebersian menjadi salah satu program unggulan pemerintahan Danny-Ical yaitu Makassarta Tidak Rantasa (MTR).

APARTEMEN  LORONG
Aparong, solusi cerdas atasi masalah pemukiman di lorong. Apartemen Lorong (APARONG) merupakan program andalan pemerintah Kota Makassar merupakan ide bagus dalam menutupi kebutuhan pemukiman dewasa ini. Selain itu APARONG juga menciptakan hunian yang layak dan tertata. APARONG tersebut sangat tepat, seiring makin mahalnya harga tanah maka bangunan dengan bentuk vertikal adalah jawabannya. Beberapa elemen masyarakat telah mendukung termasuk DPD REI Sulsel yang akan mensosialisasikan ke Anggotanya untuk mensukseskan program APARONG ini.

FREE WIFI
Makassar Akan Dipasangi Wifi Gratis 10 Titik di Kecamatan. Pemerintah kota Makassar akan mencanangkan layanan internet lewat program Wi-Fi gratis pada beberapa titik strategis dalam kota, termasuk kawasan kampus perguruan tinggi sebagai kiat menjadi Makassar sebagai Smart City menuju Kota Dunia berlandaskan kearifan local.

Pemkot Makassar telah menggandeng PT Telkom untuk menyukseskan program ini, BUMN bidang telekomunikasi tersebut telah siap mendukung program ini. Program Makassar Smart City ini akan disosialisasikan ke masyarakat melalui media, sehingga masyarakat mengetahui program tersebut yang lebih banyak memanfaatkan IT lewat “dunia maya”.
  
Pemkot Makassar juga membuat portal berita yang akan mengakses seluruh aktivitas pemerintah kota, mulai dari Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang berjumlah 52 SKPD hingga tingkat yang paling bawah terkait pelayanan public, sehingga masyarakat bisa mengetahui prosedur dan tatacara berbagai hal, terutama terkait pelayanan.

HOMECARE
Makassar Smart City – 95 Unit Home Care Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan “Danny” Pomanto menjelaskan, Home care saat ini tersedia sebanyak 48 unit dalam melayani masyarakat yang ada di lorong. Danny pun mengungkapkan di hadapan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan anak, Yohana Yambise akan menambahkan lagi mobil Home Care sebanyak 95 unit nantinya.

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan anak, Yohana Yambise mengungkapkan, bahwa Home care yang dilengkapi dengan peralatan canggih dan satu-satunya di Indonesia ini merasa terkesan dengan pelayanan yang diberikan oleh Pemkot Makassar kepada masyarakatnya.
“Inovasi ini perlu untuk menjadi motivasi bagi kota lainnya, Home Care sangat bagus sekali untuk menyentuh masyarakat khususnya bagi perempuan dan anak,” tuturnya di acara event MCexpo 2015 Anjungan Pantai Losari.

LORONG GARDEN
Longgar akan dijadikan sebagai program nasional oleh Menteri Pertanian (Mentan) Amran sulaiman, saat mendampingi Mentan meninjau pasar di Makassar,
Pak Menteri tertarik dan memuji program Longgar. Sehingga Beliau akan mengusulkan memasukkan sebagai program pemerintah pusat,” tutur Danny saat membuka kegiatan getar 1.000 Longgar se kota Makassar yang dirangkai dengan launching Chyber Ekstension di Anjungan Pantai Losari, Selasa

Program Longgar ini memanfaatkan lorong yang aa menjadi lebih produktif. Dimana diupayakan lorong hijau dan bersih, dengan menanam berbagai tanaman seperti sayur, tomat, cabai, dan lain lain, Danny merencanakan akan membuat badan usaha lorong, dan hasil tanaman ini akan dipasarkan sehingga menjadi nilai ekonomi warga khususnya ibu-ibu yang tinggal dilrong.
Program Longgar ini mendapat dukungan dari pihak Pemerintah Provinsi Sulsel dengan menyediakan bibit tanaman untuk Longgar. Pemkot Makassar diminta menyiapkan kader dan wadah untuk bibit itu. Dan Pemkot Makassar sudah siap untuk itu.

Sumber :


Senin, 17 Oktober 2016

APLIKASI GELOMBANG ELEKTROMAGNETIK DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI YANG BERMANFAAT BAGI MANUSIA

Oleh
Drs Oktovianus, M.Si

Saat ini kemajuan teknologi terus meningkat termasuk dalam penggunaan gelombang elektomagnetik dalam kehidupan sehari-hari. Sebenarnya, gelombang elektromagnetik selalu ada disekitar kita. Salah satu contohnya adalah gelombang radio. Tanpa kita sadari,pula di dalam tubuh manusia juga terdapat gelombang elektromagnetik yaitu sinar inframerah.

Banyak manusia yang tidak sadar bahwa gelombang elektromagnetik banyak yang digunakan untuk peralatan elektronik pada saat ini. Peralatan elektronik yang mereka gunakan berasal dari pemanfaatan gelombang elektromagnetik. Salah satu contohnya adalah telepon genggam. Telepon genggam ini merupakan salah satu contoh perkembangan hasil dari gelombang elektromagnetik. Foster (2004) menyatakan bahwa gelombang elektromagetik ini terdiri dari spektrum gelombang elektromagnetik yang dibedakan berdasarkan frekuensi atau panjang gelombang. Oleh karena itu, disini kita akan mempelajari tentang gelombang elektromagnetik, spektrum gelombang elektromagnetik, dan penerapannya dalam kehidupan sehari-hari.

Peranan elektronik dalam sarana komunikasi dapat memberikan dampak negatif. Hal ini terletak pada gelombang elektromagnetik yang dihasilkan. Taufik (2009) menyebutkan bahwa gelombang elektromagnetik yang dihasilkan oleh alat elektronik dapat menyebabkan cacat mental karena saraf otak kita terganggu oleh gelombang tersebut. Selain itu, jika ada yang menghubungi pada saat mengisi bensin maka daerah SPBU itu dapat menjadi berbahaya karena gelombang elektromagnetik tersebut dapat memicu ledakan dari SPBU. Oleh karena itu, kita harus berhati-hati bila berada di derah SPBU.

Supriyono (2006) menyatakan bahwa gelombang yang dipancarkan dari stasiun radio pemancar dipantulkan oleh lapisan atmosfer bumi. Lapisan atmosfer tersebut mengandung pertikel-partikel bermuatan listrik, yaitu lapisan ionosfer sehingga dapat mencapai tempat-tempat di bumi yang jaraknya jauh dari pemancar. Gelombang radio dapat menembus lapisan ionosfer pada energi foton sekitar 108 Hz. Gelombang yang membawa informasi diteruskan oleh lapisan ionosfer. Informasi yang berbentuk suara dibawa oleh gelombang pendukung sebagai perubahan frekuensi dan disebut sebagai modulasi frekuensi (FM).

Foster (2004) menyatakan bahwa gelombang elektromagnetik ini terdiri dari spectrum gelombang elektromagnetik yang di bedakan berdasarkan frekuensi atau panjang gelombang. Kemajuan ini disebabkan oleh salah seorang ahli   fisikawan   meneliti   tentang   gelombang elektromagnetik yaitu Hipotesis Maxwell, hipotesis ini yang melahirkan gagasan baru tentang gelombang elektromagnetik.

Jauh sebelum Maxwell meramalkan gelombang elektromagnetik, cahaya telah dipandang sebagai gelombang. Akan tetapi, tidak seorang pun tahu jenis gelombang apakah cahaya itu. Baru setelah adanya hasil perhitungan Maxwell tentang kecepatan gelombang elektromagnetik dan bukti eksperimen oleh Hertz, cahaya dikategorikan sebagai gelombang elektromagnetik. Tidak hanya cahaya yang termasuk gelombang elektromagnetik melainkan masih banyak lagi jenis-jenis yang termasuk gelombang elektromagnetik. Gelombang elektromagnetik telah dibangkitkan atau dideteksi pada jangkauan frekuensi yang lebar. Jika diurut dari frekuensi terbesar hingga frekuensi terkecil, yaitu sinar gamma, sinar-X, sinar ultraviolet, sinar tampak (cahaya), sinar inframerah, gelombang mikro (radar), gelombang televisi, dan gelombang radio. Gelombang-gelombang ini disebut spektrum gelombang elektromagnetik.

TEORI MAXWELL TENTANG GELOMBANG ELEKTROMAGNETIK

Michael Faraday telah menyelidiki hubungn kelistrikan dan kemagnetan sehingga menemukan bahwa perubahan medan magnetic dapat menghasilkan medan listrik. Berdasarkan simetrisasi alami, James Clark Maxwell mengemukakan hipoteisis bahwa apabila perubahan medan magnetik dapat menimbulkan medan listrik, maka sebaliknya perubahan medan listrik pun akan dapat menimbulkan medan magnetic.

Gelombang elektromagnetik terdiri dari medan listrik dan medan magnetic yang berubah secara periodic dan serempak dengan arah getar tegak lurus satu sama lain dan keduanya tegak lurus terhadap arah rambatan gelmbang. Dengan demikian gelombang magnetic merupakan gelombang transversal.

Kecepatan rambat gelombang elektromagnetik ditentukan oleh permeabilitas vakum m0 dan permitivitas vakum e0 yang memenuhi hubungan : Dengan memasukkan nilai m0 = 4Ï€ -7 Wb/A m dan e0 = 8,85 10-12  ke persamaan, maka diperoleh c = 2,998 x 108 m/s. Nilai cepat rambat gelombang elektromagnetik ini tepat sama dengan cepat rambat cahaya dalam vakum sehingga dapat disimpulkan bahwa cahaya termasuk gelombang elektromagnetik.

Sifat-sifat gelombang :
1.      Dapat merambat dalam ruang hampa.
2.      Merupakan gelombang transversal.
3.      Merambat dalam arah lurus.
4.      Dapat mengalami pembiasa (refraksi).
5.      Dapat mengalami pemantulan (refleksi).
6.      Dapat mengalami perpaduan (interferensi).
7.      Dapat mengalami pelenturan ( difraksi).
8.      Dapat mengalami pengkutuban ( polarisasi).

GELOMBANG ELEKROMAGNETIK
Gelombang Elektromagnetik adalah gelombang yang dapat merambat  walau tidak ada medium. Energi elektromagnetik merambat dalam gelombang dengan beberapa karakter yang bisa diukur, yaitu: panjang gelombang/wavelength, frekuensi, amplitude/amplitude, kecepatan. Amplitudo adalah tinggi gelombang, sedangkan panjang gelombang adalah jarak antara dua puncak.

Frekuensi adalah jumlah gelombang yang melalui suatu titik dalam satu satuan waktu. Frekuensi tergantung dari kecepatan merambatnya gelombang. Karena kecepatan energi elektromagnetik adalah konstan (kecepatan cahaya), panjang gelombang dan frekuensi berbanding terbalik. Semakin panjang suatu gelombang, semakin rendah frekuensinya, dan semakin pendek suatu gelombang semakin tinggi frekuensinya.

Energi elektromagnetik dipancarkan, atau dilepaskan, oleh semua masa di alam semesta pada level yang berbedabeda. Semakin tinggi level energi dalam suatu sumber energi, semakin rendah panjang gelombang dari energi yang dihasilkan, dan semakin tinggi frekuensinya. Perbedaan karakteristik energi gelombang digunakan untuk mengelompokkan energi elektromagnetik. Dari uraian tersebut diatas dapat disimpulkan beberapa ciri gelombang elektromagnetik adalah sebagai berikut:

1.      Perubahan medan listrik dan medan magnetik terjadi pada saat yang bersamaan, sehingga kedua medan memiliki harga maksimum dan minimum pada saat yang sama dan pada tempat yang sama.
2.    Arah medan listrik dan medan magnetik saling tegak lurus dan keduanya tegak lurus terhadap arah rambat gelombang.
3.      Dari ciri no 2 diperoleh bahwa gelombang elektromagnetik merupakan gelombang transversal.
4.      Seperti halnya gelombang pada umumnya, gelombang elektromagnetik mengalami peristiwa pemantulan, pembiasan, interferensi, dan difraksi. Juga mengalami peristiwa polarisasi karena termasuk gelombang transversal.
5.      Cepat rambat gelombang elektromagnetik hanya bergantung pada sifat-sifat listrik dan magnetik medium yang ditempuhnya.
 
Cahaya yang tampak oleh mata bukan semata jenis yang memungkinkan radiasi elektromagnetik. Pendapat James Clerk Maxwell menunjukkan bahwa gelombang elektromagnetik lain, berbeda dengan cahaya yang tampak oleh mata dalam dia punya panjang gelombang dan frekuensi, bisa saja ada. Kesimpulan teoritis ini secara mengagumkan diperkuat oleh Heinrich Hertz, yang sanggup menghasilkan dan menemui kedua gelombang yang tampak oleh mata yang diramalkan oleh Maxwell itu. Beberapa tahun kemudian Guglielmo Marconi memperagakan bahwa gelombang yang tak terlihat mata itu dapat digunakan buat komunikasi tanpa kawat sehingga menjelmalah apa yang namanya radio itu. Kini, kita gunakan juga buat televisi, sinar X, sinar gamma, sinar infra, sinar ultraviolet adalah contoh-contoh dari radiasi elektromagnetik. Semuanya bisa dipelajari lewat hasil pemikiran Maxwell.

APLIKASI GELOMBANG ELEKTROMAGNETIK DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI

1. GELOMBANG RADIO
Radio adalah salah satu cara untuk mengirim pesan jarak jauh. Suara diubah menjadi gelombang yang disebut gelombang radio. Gelombang ini merambat dari satu tempat ke tempat lain melalui udara. Kita tidak dapat melihatnya karena ia tidak kasat mata. Gelombang radio juga digunakan untuk mengirim sinyal dari stasiun radio, stasion televisi, dan antar telepon seluler. Berikut contoh aplikasi gelombang radio dalam kehidupan sehari-hari:
§  Di stasion radio, musik dan suara lain diubah menjadi sinyal listrik. Sinyal ini kemudian dikirim ke menara pemancar yang mengubahnya menjadi gelombang radio.
§  Radio walkie-talkie mengubah suara menjadi gelombang radio. Gelombang itu merambat ke radio walkie talkie lain yang mengubahnya menjadi suara kembali.
§  Radio teleskop adalah contoh aplikasi berikutnya. Alat ini menangkap gelombang radio dari luar angkasa. Para ahli astronomi mempelajari gelombang ini untuk mencari tahu tentang alam semesta yang tidak dapat diketahui dengan teleskop biasa.
§  Antena radio juga menangkap gelombang radio dari pemancar, kemudian radio mengubah gelombang itu kembali menjadi suara.
Dari contoh-contoh aplikasi gelombang radio di atas menunjukkan bahwa adanya gelombang radio memberikan masukan yang sangat luar biasa dalam dunia sains untuk mendorong perkembangan kehidupan manusia. Manusia tidak lagi bersusah payah dalam mengirim pesan dan agak sedikit terhibur berkat adanya pemahaman tentang gelombang radio. Kemudian kemajuan teknologi ini juga mempermudah segala aktivitas manusia.
 
2.  GELOMBANG MIKRO
Gelombang mikro adalah gelombang elektromagnetik yang mempunyai panjang gelombang 1 meter – 1 mm atau frekuensi 300 Mhz – 300 Ghz. Berikut akan diuraikan secara khusus tentang pemanfaatan gelombang mikro:
§  Pemanas
Kita tentu tidak asing dengan nama microwave, oven yang sehari-hari kita pakai untuk memanaskan makanan. Microwave oven menggunakan gelombang mikro dalam band frekuensi ISM sekitar 2.45 GHz. Food processing hanyalah salah satu contoh saja yang sederhana. Gelombang mikro juga dimanfaatkan untuk pemanasan material dalam bidang industri. Pemanasan dengan gelombang mikro mempunyai kelebihan yaitu pemanasan lebih merata karena bukan mentransfer panas dari luar tetapi membangkitkan panas dari dalam bahan tersebut. Pemanasannya juga dapat bersifat selektif artinya tergantung dari dielektrik properties bahan. Hal ini akan menghemat energi untuk pemanasan. Misalkan dipakai untuk pemanasan bahan untuk body mobil maka chamber untuk pemanasan tidak akan panas tapi body mobil akan panas sesuai dengan yang kita inginkan. SIstem autoclave yang konvensional sangat boros energi karena chambernya ikut panas sehingga perlu proses pendinginan yang memakan energi juga. Dengan sifat selecting heating tersebut teknik pemanasan gelombang mikro juga dipakai untuk terapy kanker yang sering disebut dengan hyperthermia. Penngaturan daya dan perangcangan antena merupakan hal yang utama dari terapi ini. Fokus pemanasan pada volume sel kanker dapat dioptimasi ari perancangan antenna dan pengaturan daya serta jarak antena dengan sel kanker tersebut.
  • Telekomunikasi
Bagi yang senang memanfaatkan fasilitas hotspot tentunya tidak asing dengan WiFi yang menggunakan band frekuensi ISM. Begitu juga yang gemar menggunakan bluetooth untuk transfer file antara handphone atau handphone dnegan komputer. Operator telekomunikasi juga memanfaatkan gelombang mikro untuk komunikasi antara BTS ataupun antara BTS dengan pelanggannya. Di Eropa khususnya di Jerman sudah jarang terlihat penggunaan gelombang mikro untuk komunikasi dengan metode WDM antara BTS dengan BSC. Jaringan backbone komunikasi sudah memakai jarinagn fiber optis. Untuk komunikasi ke end user pada sistem selular tetap menggunakan gelombang mikro. Untuk di indonesia pada tower2 operator telekomunikasi sangat sering kita jumpai antena directional untuk komunikasi antara BTS . Untuk komunikasi ke end user operator GSM di Indonesia memakai frekuensi di sekitar 800 MHz, 900MHz dan 1800MHz.
 
  • Radar dan Navigasi
Radar juga memakai gelombang mikro untuk mendeteksi suatu object. Sesuai dengan namanya radio detection and ranging, radar memanfaatkan pantulan gelombang dari objek tersebut untuk pendeteksian. Meskipun sinyal sangat lemah tetapi dapat dikuatkan kembali sehingga object bisa terdeteksi. Radar biasa dipergunakan untuk mendeteksi benda bergerak. Pantulan tersebut berasal dari polarisasi horizontal, vertical maupun circular. Waktu antar transmit dan receive itu yang dipergunakan untuk mengitung jarak objek tersebut. Pada sistem radar, pengolahan sinyal memainkan peranan yang penting untuk mengurangi interferens. Radar memancarkan dan menerima sinyal pantulan secara bergantian dengan sistem switch.Begitu juga dengan sistem GPS. GPS mempunyai prinsip yang mirip dengan radar. Setiap satelit secara periodis mengirimkan pesan yang isinya adalah waktu pengiriman pesan dan informasi orbit satelit. receiver GPS akan menghitung jarak receiver dengan setiap satelit yang mengirimkan pesan2 tersebut. Dengan membandingkan jarak antara beberapa satelit ini dapat ditentukan letak gps receiver tersebut.

3.  GELOMBANG INFRAMERAH
Gelombang inframerah merupakan gelombang dengan rentang frekuensi 1011 Hz-1014 Hz. Panjang gelombangnya sekitar 10-4 cm -10-1 cm. Berikut merupakan aplikasi gelombang inframerah dalam kehidupan sehari-hari:
  1. Dalam bidang kesehatan:
   Gelombang inframerah dapat mengaktifkan molekul air dalam tubuh. Hal ini disebabkan karena inframerah mempunyai getaran yang sama dengan molekul air. Sehingga, ketika molekul tersebut pecah maka akan terbentuk molekul tunggal yang dapat meningkatkan cairan tubuh.
§  Meningkatkan sirkulasi mikro. Bergetarnya molekul air dan pengaruh inframerah akan menghasilkan panas yang menyebabkan pembuluh kapiler membesar, dan meningkatkan temperaturkulit, memperbaiki sirkulasi darah dan mengurani tekanan jantung.
    Meningkatkan metabolisme tubuh. Jika sirkulasi mikro dalam tubuh meningkat, racun dapat dibuang dari tubuh kita melalui metabolisme. Hal ini dapat mengurangi beban liver dan ginjal.
    Mengembangkan Ph dalam tubuh. Sinar inframerah dapat membersihkan darah, memperbaiki tekstur kulit dan mencegah rematik karena asam urat yang tinggi.
    Inframerah jarak jauh banyak digunakan pada alat-alat kesehatan. Pancaran panas yang berupa pancaran sinar inframerah dari organ-organ tubuh dapat dijadikan sebagai informasi kondisi kesehatan organ tersebut. Hal ini sangat bermanfaat bagi dokter dalam diagnosis kondisi pasien sehingga ia dapat membuat keputusan tindakan yang sesuai dengan kondisi pasien tersebut. Selain itu, pancaran panas dalam intensitas tertentu dipercaya dapat digunakan untuk proses penyembuhan penyakit seperti cacar. Contoh penggunaan inframerah yang menjadi trend saat ini adalah adanya gelang kesehatan Bio Fir. Dengan memanfaatkan inframerah jarak jauh, gelang tersebut dapat berperang dalam pembersihan dalam tubuh dan pembasmian kuman ataubakteri.
2.   Dalam Bidang Komunikasi
    Adanya sistem sensor infra merah. Sistem sensor ini pada dasarnya menggunakan inframerah sebagai media komunikasi yang menghubungkan antara dua perangkat. Penerapan sistem sensor infra ini sangat bermanfaat sebagai pengendali jarak jauh, alarm keamanan, dan otomatisasi pada sistem. Adapun pemancar pada sistem ini terdiri atas sebuah LED (Lightemitting Diode)infra merah yang telah dilengkapi dengan rangkaian yang mampu membangkitkan data untuk dikirimkan melalui sinar inframerah, sedangkan pada bagian penerima biasanya terdapatfoto transistor, fotodioda, atau modulasi infra merah yang berfungsi untuk menerima sinar inframerah yang dikirimkan oleh pemancar.
    Adanya kamera tembus pandang yang memanfaatkan sinar inframerah. Sinar inframerah memang tidak dapat ditangkap oleh mata telanjang manusia, namun sinar inframerah tersebut dapat ditangkap oleh kamera digital atau video handycam. Dengan adanya suatu teknologi yang berupa filter iR PF yang berfungi sebagai penerus cahaya infra merah, maka kemampuan kamera atau video tersebut menjadi meningkat. Teknologi ini juga telah diaplikasikan ke kamera handphone.
    Untuk pencitraan pandangan seperti nightscoop
    Inframerah digunakan untuk komunikasi jarak dekat, seperti pada remote TV. Gelombang inframerah itu mudah untuk dibuat, harganya relatif murah, tidak dapat menembus tembok atau benda gelap, serta memiliki fluktuasi daya tinggi dan dapat diinterfensi oleh cahaya matahari.
    Sebagai alat komunikasi pengontrol jarak jauh. Inframerah dapat bekerja dengan jarak yang tidak terlalu jauh (kurang lebih 10 meter dan tidak ada penghalang).

    Sebagai salah satu standardisasi komunikasi tanpa kabel. Jadi, inframerah dapat dikatakan sebagai salah satu konektivitas yang berupa perangkat nirkabel yang digunakan untuk mengubungkan atau transfer data dari suatu perangkat ke parangkat lain. Penggunaan inframerah yang seperti ini dapat kita lihat pada handphone dan laptop yang memiliki aplikasiinframerah. Ketika kita ingin mengirim file ke handphone, maka bagian infra harus dihadapkan dengan modul infra merah pada PC. Selama proses pengiriman berlangsung, tidak boleh ada benda lain yang menghalangi. Fungsi inframerah pada handphone dan laptop dijalankan melalui teknologi IrDA (Infra red Data Acquition). IrDA dibentuk dengan tujuan untuk mengembangkan sistem komunikasi via inframerah.

4. Sinar Tampak
Cahaya tampak sebagai radiasi elektromagnetik yang paling dikenal oleh kita dapat didefinisikan sebagai bagian dari spektrum gelombang elektromagnetik yang dapat dideteksi oleh mata manusia. Panjang gelombang tampak nervariasi tergantung warnanya mulai dari panjang gelombang kira-kira 4 x 10-7 m untuk cahaya violet (ungu) sampai 7x 10-7 m untuk cahaya merah. Kegunaan cahaya tampak diantaranya:
1.      Penggunaan laser dalam serat optik pada bidang telekomunikasi dan kedokteran.
2.      Cahaya tampak diperlukan dalam kehidupan sehari-hari. Matahari adalah sumber cahaya utama di Bumi. Tumbuhan hijau memerlukan cahaya untuk membuat makanan.
3.      Cahaya tampak diperlukan oleh mata kita agar mata kita dapat menangkap atau melihat benda-bendayang ada di sekitar kita.

5. Sinar Ultraviolet
Sinar ultraviolet memiliki beberapa manfaat untuk kelangsungan kehidupan makluk di bumi, diantaranya :
1.      Sumber alami vitamin D
  1. Membantu pengobatan penyakit
Penyakit yang proses penyembuhannya dapat dibantu dengan sinar ultraviolet antara lain :
   Psoriasis, yaitu gangguan kronis pada kulit yang menyebabkan kulit bersisik,gatal, kering, muncul bercak merah yang menyakitkan. Peranan dari sinar UV adalah dengan memperlambat pertumbuhan sel-sel kulit serta mengurangi gejalanya.
 •   Lupus vulgaris ( TBC kulit ), yaitu penyakit yang menghasilkan borok besar pada wajah dan leher. Penyakit ini sulit disembuhkan dan sering meninggalkan bekas luka yang sangat menggannggu penampilan. Seorang dokter asal Denmark bernama Neils Finzen mengembangkan sebuah penemuan berupa lampu UVB yang dapat menyembuhkan penyakit ini.
   Vitiligo, yaitu hilangnya pigmentasi kulit yang disebabkan oleh kerusakan sel-sel penghasil pigmen / melanosit. Dalam pengobatannya, pasien diberikan obat yang disebut psoralen untuk membuat kulit lebih sensitif terhadap sinar UV dan selanjutnya terkena radiasi UV – A.
3.      Meningkatkan Mood
Penelitian menunjukkan bahwa manfaat matahari antara lain dapat merangsang kelenjar pineal dalam otak untuk memproduksi bahan kimia tryptamines. Sinar matahari berguna untuk meningkatkan suasana hati (mood).
4.      Membantu Proses Deteksi Makanan
Bagi hewan seperti burung, reptil, dan berbagai jenis serangga, sinar UV dapat membantu untuk menemukan sumber makanan, seperti buah-buahan yang matang, bunga, serta biji-bijian.
5.      Membantu Proses Navigasi Serangga
Beberapa jenis serangga menggunakan pancaran sinar UV dari benda-benda langit untuk membantu proses navigasi dalam penerbangan. Karena itulah terkadang pancaran cahaya dapat menarik serangga terbang.
6.      Membantu Proses Desinfeksi dan Sterilisasi Kuman dan Bakteri
Sinar UV sangat efektif membunuh mikroorganisme seperti virus dan juga bakteri dengan cara menembus membran sel dan menghancurkan DNA, sehingga kemampuan virus dan bakteri untuk bereproduksi dan berkembang biak bisa dihentikan. Seperti pada dunia medis, sinar UV digunakan untuk mensterilkan alat-alat kesehatan, serta ruang operasi.
7.      Membantu Mencegah Berbagai Jenis Kanker
Sebuah penelitian menyatakan bahwa paparan sinar matahari dalam tingkat tertentu, dapat  membantu   mencegah   terjangkitnya   berbagai   jenis   kanker,    seperti   kanker

payudara, kanker prostat, dan kanker usus.
8.      Melindungi Kulit Saat Tersengat Sinar Matahari
Sinar UV dapat merangsang melanosit (sel yang terletak di lapisan paling bawah stratum basal pada epidermis kulit, lapisan tengah mata, telinga dalam, meninges, tulang dan jantung) untuk menghasilkan lebih banyak pigmen melanin. Hal ini nantinya akan melindungi kulit dari bahaya sinar matahari, seperti terjangkitnya kanker kulit. Selain itu, sinar matahari juga dapat merangsang ketebalan lapisan bagian atas kulit. Hal inilah yang menjadikan kulit lebih kuat menghadapi beberapa masalah, seperti luka dan paparan sinar matahari itu sendiri.
9.      Membantu Proses Fotosintesis pada Tumbuhan
Sinar ultraviolet dapat membantu proses fotosintesis yang menghasilkan zat makanan seperti karbohidrat. Proses memasak makanan ini, dilakukan oleh tumbuh–tumbuhan yang mengandung zat hijau daun (klorofil), alga dan beberapa jenis bakteri.
10.  Membunuh Bakteri dalam Minuman
Pada depo-depo air, proses penyaringan air membutuhkan proses yang steril dan higienis untuk menghasilkan air yang murni serta bebas dari kuman penyakit. Dalam proses penyaringan ini, sinar ultraviolet digunakan untuk membunuh bakteri pada air yang sedang di saring.

6. SINAR X
Sinar X merupakan suatu bentuk radiasi elektromagnetik yang memiliki panjang gelombang berkisar antara 0,01 hingga 10 nanometer dan memiliki frekuensi antara 1016 hingga 1021 Hz. Panjang gelombang sinar ini lebih pendek daripada sinar UV dan lebih lama daripada sinar gamma. Sinar X ditemukan oleh seorang ilmuwan yang berasal dari jerman yang bernama Wilhelm Conrad Rontgent pada tahun 1895.Sifat-sifat sinar X:
Berdasarkan hasil penelitian Wilhelm Conrad Rontgent pada tahun 1895, menyatakan bahwa sinar X memiliki sifat-sifat sebagai berikut :
1.      Sinar-X dipancarkan dari tempat yang paling kuat tersinari oleh sinar katoda.
2.      Intensitas cahaya yang dihasilkan pelat fotoluminesensi, berbanding terbalik dengan kuadrat jarak antara titik terjadinya sinar-X dengan pelat fotoluminesensi. Meskipun pelat dijauhkan sekitar 2 m, cahaya masih dapat terdeteksi.
 3.      Sinar-X dapat menembus buku 1000 halaman tetapi hampir seluruhnya terserap oleh timbal setebal 1,5 mm.
4.      Pelat fotografi sensitif terhadap sinar-X.
5.      Ketika tangan terpapari sinar-X di atas pelat fotografi, maka akan tergambar foto tulang tersebut pada pelat fotografi.
Sinar X memiliki beragam fungsi dalam kehidupan sehari-hari, diantaranya :
  • Bidang Kesehatan
Seperti semua jenis tes kesehatan, X-ray sebaiknya hanya dilakukan untuk membantu dalam diagnosis medis seseorang, agar tidak menimbulkan resiko yang justru membahayakan bagi kesehatan.
Beberapa manfaat lain dari Sinar X dalam dunia kesehatan, antara lain :
1.      Sinar-X digunakan sebagai alat untuk menyelidiki penyebab dan gejala pada penyakit pasien / mendiagnosa suatu penyakit.
2.      Dapat membantu mengkonfirmasi ada atau tidaknya suatu penyakit atau cedera pada seorang pasien.
3.      Sebagai radioterapi untuk membunuh sel-sel tumor dan kanker.
4.   Mensterilkan peralatan medis
Dalam dunia medis sinar X atau juga disebut sebagai radiasi rontgen ini digunakan untuk membantu dokter untuk melihat bagian dalam tubuh tanpa harus melakukan pembedahan. Berbagai alasan yang mengharuskan seseorang untuk melakukan tes dengan sinar X, antara lain :
1.   Untuk memastikan bagian dalam tubuh yang mengalami sakit
2.   Untuk memantau perkembangan suatu jenis penyakit, misalnya osteoporosis, radang sendi, penyumbatan pembuluh darah, kanker tulang, tumor payudara, gangguan pencernaan, pembesaran jantung, berbagai jenis infeksi, kerusaka gigi, dan lain sebagainya.
3.   Untuk dapat melihat efek dari pengobatan medis yang telah dilakukan
  • Bidang Perindustrian
Sinar X juga dapat digunakan untuk menunjang kegiatan-kegiatan industri, seperti :
1.      Membantu untuk melacak kerusakan-kerusakan seperti retak dan aus dalam komponen mesin-mesin industri yang mungkin tidak terdeteksi.
2.      Sebagai alat mesin mikroskopis
3.      Memperbaiki retakan / kerusakan pada mesin-mesin industry


4.      Menghilangkan bakteri berbahaya dari produk kalengan makanan laut dan produk lainnya.
5.      Untuk memantau kualitas produk yang dihasilkan oleh sebuah industri.
  • Bidang Keamanan/Security
Sinar X digunakan untuk membantu mendeteksi ada atau tidaknya sebuah ancaman bahaya di suatu tempat. Misalnya di Bandara, sinar X dapat membantu melihat ada atau tidaknya barang-barang berbahaya bawaan calon penumpang pesawat.
  • Bidang Riset Alamiah dan Ilmu Pendidikan
Sinar X dapat digunakan untuk mempelajari struktur yang terdapat pada sebuah senyawa / benda.
  • Bidang Pertanian
Dalam bidang pertanian, sinar X digunakan untuk menciptakan bibit unggul yang berkualitas. Selain itu juga dapat digunakan untuk membantu pemupukan. Manfaat sinar utraviolet dalam bidang pertanian sebagai salah satu bahan proses pembuahan di padukan dengan sinar X akan membantu mendapatkan hasil produksi yang lebih baik.

7. SINAR GAMMA
Sinar gamma berasal dari bahan radioaktif. Bahan radioaktif adalah bahan yang secara alami memancarkan energi. Pancaran energi radioaktif bermacam-macam. Ada yang berbentuk sinar X, sinar beta, dan sinar gamma. Pancaran bahan radioaktif dapat merusak sel tubuh makhluk hidup. Artinya, jika makhluk hidup kena pancaran sinar radioaktif terlalu lama, maka makhluk hidup bisa mati. Sedikit saja pancaran sinar radioaktif dapat mematikan bakteri dan serangga. Sekali sorot, bakteri dan serangga akan langsung mati. Kekuatan sinar gamma sangat dahsyat. Efek serta akibat yang ditimbulkan oleh radiasi zat radioaktif pada manusia antara lain: pusing-pusing, nafsu makan berkurang atau hilang, terjadi diare, badan panas atau demam, berat badan turun, kanker darah atau leukimia, meningkatnya denyut jantung atau nadi, serta daya tahan tubuh berkurang sehingga mudah terserang penyakit akibat sel darah putih yang jumlahnya berkurang.
Fungsi dari sinar gamma ini antara lain adalah:
          membunuh bakteri jahat dan serangga yang merusak makanan
Ilmuwan   menggunakan   sinar   gamma   untuk  membunuh  bakteri  jahat  dan  serangga  yang
merusak makanan. Makanan yang disinari sinar gamma disebut makanan iradiasi. Bagaimana makanan iradiasi dibuat? Makanan iradiasi dibuat dengan super hati-hati. Karena sinar gamma hanya dapat diperoleh dari bahan radioaktif yang sangat berbahaya. Bahan radioaktif ditaruh dalam kotak berlapis timah super tebal. Kotak berdinding tebal ini disebut mesin penghasil sinar gamma. Ilmuwan harus memakai baju anti radiasi saat mengutak-atik mesin sinar gamma. Makanan lalu dimasukkan dalam ruangan berlapis timah. Makanan dihadapkan pada mesin penghasil sinar gamma. Lalu, sinar gamma disorotkan ke makanan selama sedetik. Hasilnya 99% bakteri dan serangga langsung mati.
Uniknya, makanan iradiasi tidak beracun. Karena makanan iradiasi tidak bersentuhan langsung dengan zat radioaktif. Dosis sinar gamma yang dipakai juga tidak merusak sel makanan. Sel makanan tetap utuh sehingga gizi makanan tidak berkurang. Makanan jadi tahan lama karena tidak ada bakteri dan serangga yang merusak makanan. Badan pangan dan kesehatan dunia (FAO dan WHO) menyatakan makanan iradiasi tidak berbahaya bagi manusia. Makanan iradiasi pertama kali dipakai untuk misi antariksa. Para astronot bekerja di antariksa yang jauh dari Bumi yang nyaman. Badan astronot dijaga betul agar tidak sakit. Kebayang enggak sih, betapa repotnya astronot jika sakit? Oleh karena itu, makanan astronot harus steril alias bersih dari bakteri dan serangga. Kata para astronot, makanan iradiasi lebih tahan lama daripada makanan panas atau beku. Rasa makanan iradiasi sama dengan aslinya.
Sinar gamma mempunyai daya tembus sangat tinggi, maka sinar gamma digunakan dalam berbagai bidang antara lain :
1.  Industri, untuk mengetahui struktur logam
2.  Pertanian, untuk membuat bibit unggul
3.  Teknik nuklir, untuk membuat radio isotop
4.  Kedokteran, untuk terapi dan diagnosis
5.  Farmasi, untuk sterilisasi
Sinar Gamma juga dipakai dalam explorasi minyak dan gas bumi. Biasanya data disajikan sebagai grafik Log, yaitu besaran Gr (API) versus kedalaman (depth). Dari data ini kita bisa menginterpretasikan keadaan reservoar target kita dengan menghitung rasio antara “shale” dan “sand”, dimana “shale” akan menghasilkan data Gr (gamma ray) yang tinggi dalam keadaan normal bila tidak terganggu mineral feldspar atau lapisan yang mempunyai sifat “shalysand”. Bahkan dengan spectral gamma ray kita akan lebih detil lagi untuk mengetahui target lapisan tersebut Clean Sand atau Shale dengan membaca data dari Thorium, Potassium dan Uranium-nya.
 
Sumber :
Anonim, 2009a. Cahaya sebagai Gelombang Elektromagnetik dan Spektrum Elektromagnetik, (Online), (http://www.ittelkom.ac.id, diakses 7 November 2009).
Anonim. 2009b. FIR dalam Bio Pendant. (http://www.galaxurbiz.com, diakses 7 November 2009).
Anionim, 2009c. Spektrum Gelombang Elektromagnetik. (http://makalah-artikel-online,blogspot.com, diakses 7 November 2009).
Foster, Bob. 2004. Fisika SMA Jilid 3A untuk Kelas XII. Jakarta: Penerbit Erlangga.
Lala, Brigitta. 2008. Gelombang elektromagnetik. (http://brigittalala.wordpress.com, diakses 7 November 2009).
Merry. 2009. Memanfaatkan Cahaya Lampu untuk Jaringan Wi-Fi. (http://merry.blog.uns.ac.id, diakses 7 November 2009).
Taufik. 2009. Peranan Elektronik pada Komunikas. (http://akyura-kun.blogspot.com, diakses 7 November 2009).
Supriyono. 2006. Fisika untuk SMA/MA Jilid Xb. Surabaya: Sagufindo Kinarya.